PSV Eindhoven diakabrkan akan mendapatkan Ruud van Nistelrooy sebagai bagian dari staf kepelatihan mereka musim depan. Nistelrooy kini masih menjadi asisten Danny Blind di tim nasional Belanda yang gagal lolos ke putaran final Piala Eropa 2016 di Perancis bulan Juni nanti. Mantan penyerang Real Madrid dan Manchester United tersebut dikabarkan akan menjadi pelatih penyerang tim PSV Eindhoven U17, U19 dan juga tim cadangan. Manyan penyerang internasional Belanda tersebut akan melepaskan jabatannya sebagai asisten Danny Blind sebelum kompetisi Liga Belanda dimulai musim depan.
Ruud van Nistelrooy yang kini berusia 39 tahun tersebut merupakan mantan penyerang PSV Eindhoven dan sempat membela klub tersebut selama 3 musim antara tahun 1998 hingga 2001. Nama Nistelrooy mulai dikenal setelah ia mencetak 13 gol dalam 31 pertandingan untuk Heerenven di musim 1997 – 98 dan kemudian dibeli PSV Eindhoven dengan nilai transfer 6,3 juta Euro; sebuah rekor transfer pemain antar klub Eredivisie pada waktu itu. Nama Ruud van Nistelrooy semakin dikenal dan disegani setelah ia mencetak 31 gol di 34 pertandingan Eredivisie bagi PSV Eindhoven di musim pertamanya. Musim berikutnya Nistelrooy kembali menjadi pencetak gol terbanyak Eredivisie dengan 29 gol. ketajaman Nistelrooy membuat penyerang ini dilirik oleh klub – klub besar Eropa. Sir Alex Ferguson dikabarkan tertarik membeli Nistelrooy setelah putranya Darren Ferguson menjalani tes uji coba di Heerenven di tahun 2001 meminta manajer Manchester United tersebut untuk membeli Nistelrooy. Ruud van Nistelrooy menjalani 5 musim sebagai pemain Manchester United sebelum pindah ke Real Madrid.
Kembalinya Ruud van Nistelrooy ke PSV Eindhoven sepertinya akan mendapat sambutan hangat dari pengurus klub dan juga para pemain. Mengingat ia adalah salah satu penyerang terbaik yang pernah bermain untuk PSV Eindhoven. Nistelrooy sebelumnya juga pernah bekerja untuk PSV Eindhoven; ia pernah menjabat sebagai staf kepelatihan bagi tim U17 sejak Juni 2013 sebelum diminta menjadi salah satu asisten Guus Hiddink di bulan Maret 2014 dan dilanjutkan menjadi asisten Danny Blind di tim nasional Belanda.